Adidas Sebut Wayang dari Malaysia, Ini Sejarah Wayang, Lengkap Asal, Bahan dan Tokohnya

- 16 November 2021, 14:22 WIB
Adidas Sebut Wayang dari Malaysia, Ini Sejarah Wayang, Lengkap Asal, Bahan dan Tokohnya
Adidas Sebut Wayang dari Malaysia, Ini Sejarah Wayang, Lengkap Asal, Bahan dan Tokohnya /farisshidqi

PRMN Metro Palembang News –  Ramai di media sosial diperbincangkan asal muasal wayang. Adidas sebut wayang dari Malaysia dalam postingan Instagramnya. Berikut ini akan disajikan ulasan sejarah wayang, asal, bahan dan tokoh pewayangan.

Wayang merupakan salah satu warisan kekayaan budaya di Indonesia. UNESCO telah mengakui wayang kulit merupakan warisan kebudayaan Indonesia pada 27 November 2003.

Kata wayang berasal dari bahasa Jawa yang berarti bayangan. Pertunjukan wayang dimainkan oleh dalang.

Dalang sebagai sutradara, penulis lakon, seorang narator, seorang pemain karakter, penyusun iringan gamelan dan pesinden, penata pentas, penari dan lain sebagainya.

Sejarah wayang pada jaman dulu digunakan sebagai media menyampaikan informasi, pesan sampai pelajaran. Wayang digunakan untuk media penyebaran agama di Indonesia, Seperti agama islam dan Hindu. Penyebaran agama ini massif di pulau jawa dan bali.

Ditinjau dari sejarah yang ada, asal usul wayang dianggap telah hadir semenjak 1500 tahun sebelum Masehi.Wayang lahir dari nenek moyang suku Jawa di masa silam.

Wayang merupakan kesenian tradisional rakyat Indonesia yang berasal dan berkembang di Pulau Jawa, terkhusus daerah Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur dan D.I Yogyakarta.

Bahan wayang terbuat dari bahan kulit kerbau, sapi atau bahkan kambing yang di proses menjadi lembaran. Satu wayang membutuhkan kulit kurang lebih ukuran 50 x 30 cm. bisa juga di sesuaikan pesanan atau sesuai dengan tokoh pewayangannya.

Dalam pagelaran wayang pasti dibutuhkan tokoh yang memerankan cerita. Setiap tokoh mempunyai kepribadian yang berbeda. Disesuaikan dengan watak manusia di Dunia nyata.

Halaman:

Editor: Mitha Setiani Asih

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x