Viral! Beredar Video Ambulans yang Dicegat Pemotor Saat Membawa Bayi Kritik Dalam Inkubator

14 Agustus 2021, 19:38 WIB
ilustrasi Ambulance PMI dan Dinas Kesehatan memberikan pelayanan ambulance gratis bagi pasien gawat darurat dan Pasien Covid 19 di Cilacap. /antara

PRMN Metro Palembang News –Viral! beredar video ambulans yang dicegat oleh pemotor

saat membawa pasien yang merupakan seorang bayi kritis sedang berada di dalam Inkubator. 

Dalam keadaan yang darurat, pemotor itu justru berusaha memotong jalur yang akan

dilewati oleh ambulans, bahkan menggebrak ambulans tersebut.

Diketahui, peristiwa tersebut dibagikan oleh akun Instagram @gholibnurilham, dalam video tersebut tampak melihatkan kronologi kejadian itu.

Sopir ambulans tersebut juga menjelaskan,  bahwa dirinya sedang membawa pasien bayi yang menggunakan inkubator.

Bahkan dalam video tersebut, sopir ambulans telah menyalakan sirene

karena kondisi bayi yang sedang kritis setelah lahir secara prematur yang akan dibawa ke RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur.

Baca Juga: Link Sinopsis 'Pesan di Balik Awan' Tayang 20 Agustus 2021, Cara Menemukan Kekasih Lewat Sebuah Balon Terbang

“Saya sedang membawa pasien EMERGENCY (kode merah),” tulis sopir ambulans

sebagai keterangan video tersebut pada Sabtu, 14 Agustus 2021.

“Disini posisi saya membawa pasien bayi yang sedang kritis dengan menggunakan inkubator, karena lahir secara premature.

Bayi tersebut harus segera mendapatkan penanganan di RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur,”

Permasalahan ambulans dengan pemotor tersebut terjadi saat ambulans melewati

persimpangan lampu merah di Otista Raya, Jakarta Timur.

Terlihat saat semua pengendara memberikan jalan kepada ambulans, pemotor itu justru tetap tidak bergerak.

Sopir ambulans sendiripun mengaku, bahwa dirinya sudah memperlambat laju ambulans.

Akan tetapi, karena terlalu mepet, ambulans tidak sengaja menyenggol kaca spion pemotor itu.

Baca Juga: Link Sinopsis Film 'Marriage' Ge Pamungkas dan Anastasia Herzigova. Hadir 20 Agustus 2021 Mendatang!

“Disaat persimpangan lampu merah, saya sudah memperlambatkan laju ambulans yang saya bawa.

Saya memberikan ruang kepada pengendara yang lain agar menepikan kendaraannya, agar memberikan akses ambulans untuk melintas,”

Namun, tidak disangka pemotor tersebut tidak terima, kemudian mulai mengejar ambulans.

Bahkan pemotor berusaha menghalangi laju ambulans dan menggebrak kendaraan yang sedang membawa pasien kritis.

“Setelah itu, pemotor tersebut dengan sengaja menggebrak kaca pintu depan sebelah kanan

ambulans dan sengaja memotong jalur ambulans,”

Pemotor itu sendiri menggunakan motor matic dengan mengenakan kaos

dan celana berwarna cokelat serta sebuah rompi berwarna hijau tua ala tantara.

Baca Juga: Sempat Ditangkap Secara Paksa, Kini Dokter Richard Lee Dibebaskan

Selain membagikan video aksi pemotor tersebut, sopir ambulans juga membagikan kondisi pasien bayi tersebut.

Ia merekam seorang bayi yang kritis di dalam inkubator.

Dengan kondisinya sangat lemah dan terbungkus plastik di dalam inkubator.

"Beginilah kondisi pasien yang saya bawa dari Puskesmas Kecamatan Jatinegara ke RSUD Budhi Asih, Jakarta Timur,”

Sopir ambulans tersebutpun memberikan pesan pada masyarakat.

Ia mengingatkan agar semua pengendara jalan selalu memberikan akses kepada ambulans apalagi yang telah menyalakan sirene.

“Semoga ini menjadi pelajaran untuk kita semua agar memberikan akses kepada ambulans yang sedang gawat darurat,”

Baca Juga: Dokter Richard Lee Ditangkap Secara Paksa, Netizen : Kami Masih Butuh Edukasinya!

“Karena kira tidak pernah mengetahui kondisi dari pasien yang sedang dibawah tersebut,” tutupnya.***

Editor: Nur Khotimah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler