Debut di SEA Games 2022, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Sukses Tumbangkan Pasangan Vietnam Tanpa Perlawanan

- 17 Mei 2022, 11:00 WIB
Apriyani/Siti Fadia berhasil menyamakan kedudukan di Semifinal Tim Beregu Putri Bulutangkis SEA Games 2022 melawan Vietnam
Apriyani/Siti Fadia berhasil menyamakan kedudukan di Semifinal Tim Beregu Putri Bulutangkis SEA Games 2022 melawan Vietnam /Apriyani Rahayu/Instagram/Apriyani Rahayu


Metro Palembang News - Tim Putri Beregu SEA Games 2022 hari ini Selasa, 17 Mei 2022 mulai bermain menghadapi kekuatan tim putri bulutangkis tuan rumah Vietnam.

Apriyani Rahayu bersama Siti Fadia dipilih sebagai ganda putri pertama untuk menghadapi pasangan Vietnam Pham Thi Khanh/Than Van Anh.

Pada partai pertama yaitu tunggal putri Georgia Mariska Tanjung gagal meraih poin melawan Thuy Lien Nguyen dengan bermain rubber set.

Skor yang didapatkan Georgia Mariska Tanjung vs Thuy Lien Nguyen yaitu 21-14, 17-21, 16-21 sehingga Indonesia tertinggal 1-0 dari Vietnam.

Melalui ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Pham Thi Khanh/Than Van Anh menang mudah tanpa perlawanan dari ganda putri Vietnam.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menang dua game langsung dengan skor 21-3 dan 21-9.

Dipertandingan pertamanya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di SEA Games 2022 berhasil meraih kemenangan.

Saat ini tim putri bulutangkis Indonesia masih berjuang melawan Vietnam untuk bisa melaju ke partai Final.***

Editor: Fahima Andini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x