7 Tempat Wisata di Palembang yang Bikin Liburan Makin Seru

- 23 Maret 2022, 07:58 WIB
7 Tempat wisata Kota Palembang
7 Tempat wisata Kota Palembang /palembang.go.id

 

Metro Palembang News - Menjadi kota terbesar kedua setelah Medan di Pulau Sumatera membuat Palembang punya banyak hal menarik untuk diketahui. Misalnya, beragamnya kekayaan alam yang dimiliki yang berhasil diubah menjadi destinasi wisata memukau.

Lalu, kulinernya yang sangat khas dengan cita rasa dan kelezatan yang luar biasa. Tak ketinggalan, berbagai adat dan kebiasaan yang masih terjaga oleh masyarakat setempat.

Belum lagi dengan menjamurnya hotel di Palembang yang punya fasilitas lengkap untuk menjamin kenyamanan para tamu. Jika Anda berencana menghabiskan waktu liburan di Palembang, ini daftar destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi:

1. Bukit Siguntang

Siapa bilang Palembang tak punya destinasi alam pegunungan? Anda harus coba ke Bukit Siguntang. Berada pada ketinggian sekitar 30 meter di atas permukaan laut, destinasi wisata satu ini punya suasana alam yang memesona dengan udara yang sangat sejuk. Oleh masyarakat setempat, diceritakan bahwa Bukit Siguntang dahulu digunakan untuk tempat meditasi.

Tak heran jika Anda menemukan suasana yang begitu tenang dan nyaman di sini. Memang sangat pas untuk menjauhkan diri sekaligus relaksasi pikiran dari jenuh, penat, dan keramaian kota. Kesakralan Bukit Siguntang semakin kentara dengan adanya makam bangsawan yang disebut sebagai pendiri Kota Palembang.

2. Jembatan Ampera

Selanjutnya adalah Jembatan Ampera yang menjadi ikon Kota Palembang. Jadi, jangan sampai Anda melewatkan destinasi wisata satu ini. Jembatan Ampera membentang tepat di atas Sungai Musi. Pemandangan di sekitarnya akan begitu indah saat Anda berkunjung pada malam hari.

Halaman:

Editor: Fahima Andini


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x