Sabet 39 Penghargaan Asia Pacific Stevie Awards 2021, Telkom Dinobatkan Sebagai Perusahaan Paling Terkemuka

- 15 Juli 2021, 00:36 WIB
PT Telkom Indonesia
PT Telkom Indonesia /

PRMN Metro Palembang News – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk dinobatkan sebagai perusahaan paling terkemuka pada ajang Asia Pacific Stevie Awards 2021.

Stevie Awards Committee menilai Telkom telah berhasil mengembangkan berbagai inovasi digital di berbagai sektor industri.

Penjurian dilakukan atas inovasi-inovasi bisnis dengan mempertimbangkan konsep inovasi, proses pengembangan, nilai keberhasilan inovasi dan dampaknya terhadap perusahaan/masyarakat.

Melalui kriteria di atas, semua inovasi yang menang dalam ajang ini telah terbukti diimplementasikan dengan baik.

Dengan meraih 39 penghargaan, Telkom dinobatkan sebagai Most Honored Organization of the Year dan Highest-rated Nomination of The Year from Indonesia serta meraih penghargaan tertinggi Grand Stevie Award.

Baca Juga: Trending di Twitter Usai Marahi ASN, Risma Dibanjiri Kritik: Papua Bukan Wilayah Tertinggal!

Dari 39 penghargaan itu, Telkom berhasil merebut sebanyak 15 Gold. Sedangkan penghargaan lainnya berupa 16 Silver dan 8 Bronze.

Hal tersebut menjadikan bangsa Indonesia kian bersaing di kancah internasional, bahkan ketika pandemi sedang melanda dunia.

Penerimaan penghargaan dilakukan oleh Direktur Enterprise & Business Service Telkom Edi Witjara dalam Virtual Awarding Event Asia Pacific Stevie Awards 2021 secara online pada Rabu, 14 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Srijaya Agustina

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini