Siap-siap, Microsoft Bakal Luncurkan Windows 11 Malam Ini!

- 24 Juni 2021, 15:53 WIB
Windows Akan Meluncurkan Windows 11 Dalam Waktu Dekat, Begini Prosedur Updatenya !
Windows Akan Meluncurkan Windows 11 Dalam Waktu Dekat, Begini Prosedur Updatenya ! /Twitter/@FamedChris

PRMN Metro Palembang News – Perusahaan teknologi Microsoft dikabarkan akan merilis Windows 11 pada Kamis malam, 24 Juni 2021.

Windows 11 merupakan sistem operasi perangkat lunak terbaru yang merupakan seri pengembangan dari Windows 10.

Perilisan tersebut akan digelar melalui acara resmi pada 24 Juni mulai pukul 20.30 WIB. Pembaruan Windows 11 diperkirakan diberi kode nama Sun Valley.

CEO Microsoft Satya Nadella dan Chief Product Officer Panos Panay keduanya dilaporkan akan hadir di acara tersebut.

Windows 11 akhirnya dirilis setelah enam tahun perilisan pertama Windows 10 pada 2015 silam.

Baca Juga: Terbaru! Film Transformers: Rise of the Beasts Telah Diproduksi, Ada Kelompok Baru Dalam Film Ini

Bocoran awal menunjukkan tampilan Windows 11 akan mencakup skema warna pastel, sudut membulat dan suara peringatan yang besar.

Gambar tangkapan layar dari user interface (UI) atau antarmuka yang beredar memperlihatkan sistem operasi tersebut akan membawa fitur multi-monitor.

Bocoran tersebut menunjukkan adanya opsi mengingat setiap lokasi jendela berdasarkan koneksi monitor.

Artinya, pengguna bisa membiarkan banyak jendela terbuka setelah layar disambungkan atau ketika menghidupkan PC.

Menurut India.com, Windows 11 juga disertai program kecil untuk memberitahu cuaca atau melacak paket yang dikirim.

Baca Juga: Bupati Banyuasin Apresiasi 33 Guru SGI MT BAGI, Songsong Pendidikan Kreatif, Inovatif dan Berbasis Teknologi

Menu start yang ikonik kini berpindah tempat dari kiri bawah layar ke tengah, tidak seperti pendahulunya. Diketahui, tampilan ikon start tersebut mirip dengan Mac Os.

“Tampilan baru akan membantu membayangkan kembali arah perkembangan umat manusia dan apa yang dapat kami lakukan, melampaui waktu dan bahkan ruang, dan ini baru permulaan," jelas Satya.

Windows terbaru diharapkan menjadi jawaban untuk kehidupan kerja hybrid antara kerja di kantor dan rumah yang banyak dilakukan saat ini.

Menariknya, peluncuran Windows 11 ini dilakukan di momen yang tidak “baik” bagi industri teknologi. Hal tersebut disebabkan terjadinya kekurangan pasokan chip dan perangkat teknologi lain.

Di bocoran sebelumnya,  XDA Developers melihat beberapa kunci konfigurasi produk dalam bocoran Windows 11 yang membawa judul Windows 7 dan Windows 8.1.

Baca Juga: Tampilan Windows 11 Bocor, Akankah Pengguna Lain Mendapat Update Gratis?

Hal tersebut bisa menjadi indikasi bahwa Windows 11 akan tersedia sebagai peningkatan (update) gratis bagi pengguna sistem operasi Windows yang lama.

Akan tetapi, XDA Developers tidak melihat adanya Windows 8 sebagai bagian dari kunci konfigurasi.

Artinya, pengguna Windows 8 kemungkinan harus meningkatkan sistem operasinya menjadi Windows 8.1 sebelum bisa menyicipi Windows 11.***

Editor: Nur Khotimah

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x