UPDATE! Jumlah Pendaftar CPNS 2021 di Berbagai Instansi di Seluruh Indonesia

- 5 Juli 2021, 15:33 WIB
Jumlah Pendaftar CPNS 2021 di Berbagai Instansi
Jumlah Pendaftar CPNS 2021 di Berbagai Instansi /Dok. sscasn.bkn.go.id/

PRMN Metro Palembang News- Antusiasme para pendaftar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 semakin meningkat.

Berbagai instansi dan formasi pun telah banyak dibuka melalui berbagai situs kementrian bagi pendaftar CPNS di tahun 2021 ini.

Alhasil, hingga tanggal 4 Juli 2021, Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan bahwa para pendaftar CPNS 2021 sudah mencapai dengan jumlah 1.740.267 di akun pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK.

Dengan bebagai formasi dan instans tentunya, hal seperti ini tentunya diketahui sejak pendaftaran CPNS dan PPPK dibuka tanggal 30 Juni hingga 21 Juli 2021.

Belum mencapai seminggu, para pendaftar sudah hampir mencapai 2 juta orang di seluruh Indonesia dalam mengikuti seleksi CPNS 2021.

Baca Juga: Seputar Pertanyaan CPNS 2021 yang Paling Sering Ditanyakan Pelamar di Pendaftaran Administrasi

Tentunya, jumlah pendaftar merupakan pertimbangan untuk bisa menentukan formasi yang tepat. Berikut 10 instansi dengan jumlah pelamar terbanyak di seleksi CPNS 2021.

1. BKKBN : 251.322 pendaftar

2. Kemenkumham: 135.596 pendaftar

3. Kemenhub: 80.466 pendaftar

Halaman:

Editor: Nur Khotimah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini