5 Tanda Seseorang Memiliki Akhir Hidup yang Baik Saat Kematian Menjemput

- 20 Juni 2021, 20:51 WIB
Tanda-tanda akhir hidup yang baik saat kematian menjemput
Tanda-tanda akhir hidup yang baik saat kematian menjemput /aljazeera.com

PRMN Metro Palembang News- Tak ada yang mengetahui tentang kematian, karena setiap yang bernyawa manusa pasti akan merasakan kematian.

Baik pejabat, anak-anak, orang dewasa pasti akan merasakan kematian tanpa tahu kapan waktu menjemput yang telah Allah SWT tentukan.

Siap tidak siap semua manusiaakan mempertanggungjawabkan amal mereka selama di dunia sebelum kematian menjemput setiap manusia.

Maka, amal kebaikanlah yang akan menemani saat kematian menjemput dan saat perhitungan pahala di yaumul akhir.

Saat akhir hidup seseorang berakhir, di sana terdapat beberapa orang yang diberikan tanda saat di akhir kematian dengan akhir hidup yang baik dan diridhoi Allah SWT.

Baca Juga: Doa Saat Hujan Turun , Salah Satu Waktu Mustajab untuk bagi Para Muslim

Baca Juga: Cara Tentukan 6 Warna yang Harus Diterapkan untuk Perempuan Berkulit Hitam

Sebagai tanda bahwa mereka adalah sosok yang beriman dan melakukan amal kebaikan selama di dunia sebelum kematian itu menjemput.

Tanda-tanda akhir hidup yang baik saat kematian menjemput antara lain sebagai berikut:

1. Kalimat terakhir yang diucapkan sebelum menghembuskan napas terakhir adalah menyebut nama Allah, terutama syahadat.

Dalam sebuah hadits, Muaz bin Jabal mengatakan:

“Barangsiapa yang di hari terakhirnya mengucapkan Laa Ilaha ilallah maka surga untuknya.”.

Baca Juga: Program Bantuan Dana Bagi Wirausaha Diperpanjang Hingga 30 Juni 2021, Berikut Syarat dan Cara Daftarnya!

Baca Juga: Penjaga Gawang Persib Bandung Alami Cidera, Raffi : Segera Akan Dilakukan Operasi!
 

2. Diwafatkan pada Jumat atau malam Jumat.

“Dari Abu Hurairah RA, sesungguhnya Rasullah SAW bersabda, “Hari terbaik, waktu terbitnya matahari adalah hari Jumat,

Nabi Adam AS juga diciptakan pada hari Jumat, Nabi Adam AS dimasukkan dan dikeluarkan dari surga juga pada hari Jumat, dan hari kiamat tidak akan terjadi kecuali pada hari Jumat.” (HR Muslim).

Tiada seorang Muslim yang meninggal pada hari atau malam Jumat, kecuali Allah menjaganya dari fitnah kubur.

 

3. Saat diwafatkan sedang melakukan baik atas petunjuk Allah seperti wafat ketika berpuasa, sholat maupun membaca Alquran.


Dari Jabir RA, dia berkata, “Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, “Setiap hamba akan dibangkitkan (di hari kiamat) sesuai dengan (kondisi) ia dulu telah mati.” .

Baca Juga: Jubir Satgas Penanganan COVID-19 Umumkan Positif Corona, Wiku Adisasmito : Akhir-Akhir ini Jadwal Saya Padat

Baca Juga: PSK Palembang Akan Diberi Modal Usaha, Fitri: Saya Ingin Ada Perubahan!

Artinya, setiap orang akan dibangkitkan sesuai dengan kondisi terakhir kematiannya.

Bila dia mati dalam kondisi bermaksiat, maka akan dibangkitkan seperti itu. Demikian juga ketika wafat dalam ketaatan, akan dibangkitkan juga dalam keadaan demikian itu.

 

4. Berkeringat di dahi saat wafat. Meninggalnya seorang mukmin ditandai dengan keringat di dahinya.” (HR Tirmizi, Nasai, dan Ibn Majah).

5. Kematian dalam keadaan syahid. Ada lima macam mati syahid yang disebutkan Nabi Muhammad SAW, yakni disebabkan wabah (al-math’un), sakit perut (al-mabthun),

karam atau tenggelam (al-ghariq), tertimpa tanah runtuh (shahibul hadm), dan syahid dalam perang di jalan Allah. (HR Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: TNI AL Bantu Evakuasi Anak yang Terombang-ambing di Lautan Saat Berpatroli, Pendekatan dilakukan 50 Meter

Baca Juga: Diupayakan Akan Dibuka Akhir Juni, Berikut Lembaga yang Telah Umumkan Formasi Penerimaan CPNS 2021

Semoga akhir hidup kita berakhir dengan baik, dan setelah kematian menjemput amal kitalah yang menemani kita kelak. Aaammmiiinn.***

Editor: Nur Khotimah

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x