Pemerintah Terapkan Masuk Mal Bawa Kartu Vaksin, Herman Deru: Akan Sulit untuk Sumsel !

- 11 Agustus 2021, 14:40 WIB
Pemerintah memutuskan untuk lakukan uji coba membuka mal di wilayah yang menerapkan PPKM Level 4 dengan syarat menggunakan kartu vaksin. Herman Deru menyamapikan akan sulit dilakukan di Sumatera Selatan.
Pemerintah memutuskan untuk lakukan uji coba membuka mal di wilayah yang menerapkan PPKM Level 4 dengan syarat menggunakan kartu vaksin. Herman Deru menyamapikan akan sulit dilakukan di Sumatera Selatan. /Dok Pemprov Sumsel/

PRMN Metro Palembang News – Pemerintah memutuskan untuk lakukan uji coba membuka mal di wilayah yang menerapkan PPKM Level 4 dengan syarat menggunakan kartu vaksin.

Hal ini membuat Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru angkat bicara terkait kebijakan tersebut.

Menurutnya, rencana pembukaan mal dengan menggunakan kartu vaksin tersebut akan sulit

jika dilakukan di Sumatera Selatan, dikarenakan vaksinasi baru berjalan sebanyak 15 persen.

"Sama dengan tutup kalau di Sumsel, kalau mau masuk mal harus ada kartu vaksin.

Di Sumsel sendiri yang ada mal hanya di Palembang dan Lubuk Linggau saja,

sedangkan vaksinasi kita baru berjalan 15 persen,” ujarnya kepada wartawan, Selasa 10 Agustus 20021.

Ia mengatakan, perlakukan dalam penggunaan kartu vaksin tersebut merupakan salah satu

syarat baru yang bisa terrealisasikan kalau vaksinasi telah berjalan di atas 70 persen.

Baca Juga: 5 Pilar Agar Mampu Kontrol Emosi Jadi Energi Positif Untuk Jaga Kesehatan Mental

Halaman:

Editor: Nur Khotimah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini